Kebanyakan masyarakat di Indonesia menganggap jika trading dan investasi adalah dua hal yang sama. Padahal, ada banyak sekali perbedaan trading dan investasi yang semestinya harus dipahami dulu oleh para pemula jika ingin terjun ke dalam dunia pasar modal.
Karena pemula harus tahu jika trading dan investasi memberikan keuntungan yang berbeda. Tidak Cuma dalam hal keuntungannya saja, tapi keduanya juga memiliki perbedaan lain yang cukup signifikan.
Jika anda ingin mengetahui apa saja perbedaan yang dimaksud, anda bisa simak penjelasannya berikut ini.
- Memiliki Tujuan Yang Berbeda
Untuk perbedaan pertama yang sangat terlihat dari investasi dan trading adalah memiliki tujuan yang berbeda. Jadi apabila anda saat ini ingin mengetahui perbedaan trading dan investasi, salah satunya bisa anda temukan dari tujuannya.
Investasi memiliki tujuan untuk menciptakan kekayaan dalam waktu yang lama atau panjang misalnya saja dengan membeli perusahaan yang reputasinya bagus kemudian menahannya dalam jangka waktu yang lama.
Sedangkan trading kebalikannya karena trading sendiri tujuannya adalah untuk mendapatkan keuntungan dengan cara membeli dan menjual saham. Dengan tujuan yang berbeda jauh ini, tentu anda akan langsung tahu apakah anda saat ini ingin melakukan investasi atau trading.
- Jangka Waktu
Tidak hanya tujuannya saja yang memiliki perbedaan besar, tapi anda juga bisa temukan perbedaan tersebut dari jangka waktunya juga. Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya jikalau investasi adalah kegiatan yang mencari keuntungan dan kekayaan dalam jangka panjang. Bahkan jangkanya ini bisa hingga beberapa dekade atau tahun.
Misalnya saja orang tua yag saat ini ingin melakukan investasi untuk anak dan cucu mereka. Saham yang dibeli tadi memiliki nilai yang akan terus menerus meningkat. Jadi dari awalnya hanya jutaan saja, saham tersebut memiliki nilai yang bisa mencapai puluhan bahkan ratusan juta rupiah. Tapi disini anda yang ingin melakukan investasi saham tentu harus jeli dalam memilih karena anda harus mencari saham yang memang sehat baik dari segi finansialnya maupun segi fundamental.
Nah sedangkan untuk trading sendiri jangka waktunya relatif pendek bisa per menit, jam, bisa juga hari atau minggu.
Jadi perbedaan trading dan investasi jika dilihat dari jangka waktunya pun sangat berbed jauh. Untuk anda yang ingin mendapatkan keuntungan dalam waktu singkat, itu artinya anda harus melakukan trading.
Biasanya para trader akan membeli ataupun menjual saham mereka dengan melihat pergerakan eksplosif sehingga bisa mendapatkan keuntungan dengan segera. Sudah banyak masyarakat di Indonesia yang saat ini terjun ke dalam dunia trading. Meski masih tidak se-familiar investasi saham, tapi anda juga bisa mencobanya.
- Memiliki Kelebihan Tersendiri
Perbedaan trading dan investasi ketiga adalah baik trading maupun investasi memiliki kelebihan tersendiri. Jadi perilaku maupun pandangan investor dalam hal ini tentu akan berbeda apabila diperhatikan dengan baik.
Investor biasanya akan lebih memilih investasi saham karena lebih santai baik saat membelinya maupun menjualnya. Karena jual beli saham akan bergantung pada fluktuas pasar. Dan kelebihan ini mengingat tujuan dari investasi saham itu sendiri yaitu mengeruk kekayaan sebanyak-banyaknya dalam jangka waktu yang lama.
Tapi jika anda saat ini ingin memilih melakukan trading, anda akan disebut sebagai seorang trader. Keuntungan yang anda dapatkan nanti lebih cepat. Anda bisa memainkan trading ini secara aktif dan membutuhkan kehadiran serta waktu untuk bisa mendapatkan penghasilan sebanyak-banyaknya.
- Manfaat Yang Diterima
Jika anda masih saja bingung membandingkan mana usaha yang masuk ke dalam kategori investas dan trading, anda bisa melihatnya dari manfaat yang diterima. Karena perbedaan trading dan investasi selanjutnya yang wajib anda ketahui adalah manfaatnya.
Jika anda melakukan investasi, maka manfaat yang bisa anda dapatkan nanti adalah bonus, dividen, dan masih banyak lagi yang lain.
Tapi jika anda lebih tertarik untuk melakukan yang namanya trading, maka manfaat yang didapatkan dalam jangka yang sangat pendek dan anda pun tidak bisa menikmati manfaat ini.
Jadi banyak sekali perbedaan trading dan investasi yang sudah sepatutnya anda ketahui sebagai seorang pemula. Pilihlah investasi sesuai dengan yang anda kuasai supaya prosesnya lebih mudah untuk dijalankan.