Apa Itu Manajer Investasi, Ini Pengertian dan Tugasnya

Bagi para investor aktif, tentu saja sudah tidak asing lagi dengan istilah manajer investasi. Pasalnya, dalam hal investasi, keberadaan manajer investasi ini akan sangat membantu investor yang belum berpengalaman dalam bidang investasi.

Lantas, sebenarnya apa itu manajer investasi dan apa tugasnya?

Investor pemula, terutama dalam bidang reksa dana, harus mengetahui terlebih dahulu tugas manajer investasi. Dengan begitu, Anda tidak salah pilih manajer investasi terbaik yang akan membantu Anda dalam mengembangkan investasi Anda.

Langsung saja simak uraian berikut mengenai manajer investasi.

Apa Itu Manajer Investasi?

Dijelaskan dalam ketentuan pasal 1 nomor 11 UU Pasar Modal, manajer investasi adalah pihak yang mengelola portofolio efek untuk para nasabah.

Bisa dibilang tugas dari manajer investasi memang mengelola portofolio investasi kolektif untuk sekelompok nasabah.

Namun, terkecuali perusahaan asuransi, dana pension, dan bank yang melakukan kegiatan usahanya sendiri berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Dilihat dari devinisi tersebut, maka gaji manajer investasi akan didapatkan dengan melakukan tugas-tugasnya sebagai berikut.

1. Mengelola Aset Nasabah

Tugas pertama dari manajer investasi adalah mengelola aset nasabah. Mereka bertugas untuk mengelola dana investasi yang telah disetorkan investor kepada pihaknya.

Dana tersebut kemudian harus dialokasikan oleh manajer investasi sesuai dengan jenis reksa dana yang dipilih investor.

2. Memilih serta Memutuskan Instrumen Investasi

Selain mengelola aset, manajer investasi juga memiliki tugas memilih dan menentukan saham, obligasi, deposito, atau surat berharga yang hendak dibeli. Keputusan yang diambil oleh manajer investasi tersebut harus disertai dengan analisis yang tepat.

Sebab, pemilihan instrument ini bertujuan untuk memberikan keuntungan maksial bagi para investor.

Oleh karena itu, sebelum Anda memutuskan untuk mengeluarkan biaya manajer investasi, pastikan Anda telah memilih manajer investasi yang terbaik bagi aset Anda.

3. Membuat Keputusan dalam Pelepasan Instrumen

Tugas manajer investasi yang ketiga adalah memutuskan waktu yang tepat instrument investasi harus dilepas. Hal tersebut berdasarkan pertimbangan kinerja instrument tersebut.

Hal ini dilakukan bertujuan agar portofolio yang diinvestasikan tetap memiliki performa menguntungkan dan memuaskan investor.

4. Melaporkan Hasil

Setelah melakukan tanggung jawabnya dalam mengelola, manajer investasi juga memiliki tanggung jawab untuk membuat laporan dan menyampaikan hasil investasi yang ia kelola kepada investor.

Umumnya, laporan ini ditampilkan melalui aplikasi manajer investasi, sehingga dapat dipantau oleh investor.

Nah, itulah uraian mengenai apa itu manajer investasi yang bisa Anda ketahui. Selanjutnya, Anda pun harus mengetahui cara memilih  manajer investasi agar dapat memperoleh keuntungan yang maksimal.

Jangan Salah Pilih! Begini Cara Memilih Manajer Investasi

Sebagai calon investor, Anda jangan sampai salah mempercayakan dana investasi Anda kepada manajer investasi yang salah. Oleh karena itu, Anda bisa mencoba beberapa tips memilih manajer investasi berikut ini.

1. Pastikan Terdaftar di OJK

Anda harus memastikan bahwa manajer investasi yang akan Anda pilih telah terdaftar di OJK. Sebab, dengan begitu berarti kinerja manajer investasi tersebut telah berada dalam pengawasan OJK.

Sehingga, Anda tak perlu khawatir lagi terhadap keamanan manajer investasi tersebut.

2. Sepak Terjang

Pengalaman atau sepak terjang manajer investasi dalam mengelola dana investasi perlu diriset lebih dalam. Sehingga, Anda bisa menghindari adanya penipuan dan sebagainya.

3. Nilai Dana yang Dikelola

Semakin banyak dana yang ia Kelola maka menandakan banyak yang mempercayakan aset kepada manajer investasi tersebut. Sehingga, kredibilitasnya tidak diragukan.

4. Transparasi Biaya

Setiap melakukan investasi, terdapat biaya-biaya yang harus dibayarkan, salah satunya adalah management fee. Maka, pilihlah manajer investasi yang transparan dalam merincikan biaya.

Nah, itulah beberapa hal yang dapat Anda ketahui mengenai apa itu manajer investasi, semoga bermanfaat.