Investasi saham kini mulai banyak digemari oleh para calon investor pemula. Meski begitu, sebelum terjun ke dunia pasar saham, sebaiknya pastikan bahwa Anda telah memahami dunia tersebut.
Salah satu caranya adalah dengan belajar melalui rekomendasi buku investasi saham.
Oleh karena itu pada uraian kali ini akan diuraikan mengenai rekomendasi buku saham bahasa Indonesia untuk Anda para investor pemula. Apalagi, saat ini telah banyak beredar buku dalam bentu e-book, termasuk juga buku investasi saham pdf.
Rekomendasi Buku Investasi Saham bagi Pemula
Adapun beberapa buku tentang investasi pemula yang cocok bagi Anda yang sedang ingin terjun ke dunia investasi saham adalah sebagai berikut.
1. Security Analysis
Buku saham pemula pdf bisa pertama yang bisa Anda dapatkan untuk belajar saham adalah Security Analysis. Melalui buku ini Anda akan mampu menjadi opsi Anda dalam memilih buku bacaan untuk mempelajari seluk beluk dunia pasar saham.
Buku ini direkomendasikan langsung oleh Warren Buffet. Dari buku ini Anda akan diajak banyak membahas teori tentang investasi hingga cara-cara membuat Analisa yang baik ketika hendak melakukan investasi.
Buku ini telah diluncurkan sejak tahun 1934 lalu akan tetapi tidak mengurangi hal-hal penting dalam investasi yang harus dipelajari oleh pemula. Buku ini ditulis langsung oleh Benjamin Graham dan David L. Dodd.
2. Rich Dad, Poor Dad
Rekomendasi buku investasi saham berikutnya yang bisa menjadi teman belajar Anda tentang investasi adalah Rich Dad, Poor Dad karya Robert Kiyosaki.
Dalam buku ini, ia menjelaskan tentang bagaimana orang miskin dilatih untuk bekerja, sedangkan orang kaya bekerja untuk mendapatkan pengetahuan.
Dengan membaca buku ini, Anda akan belajar mengenai prinsip dasar ketika memulai investasi. Anda tak perlu khawatir jika membeli buku ini, karena Robert menggunakan bahasa yang mudah dipahami dan kasual.
3. The Intelligent Investor
Bagi Anda yang telah mantap untuk terjun ke dunia investasi saham ini, buku yang cocok untuk belajar saham adalah The Intelligent Investor.
Pasalnya, buku yang ditulis oleh Benjamin Graham ini memaparkan sejumlah informasi penting mengenai investasi.
Bahkan, tak hanya itu, di dalam buku ini juga dibahas mengenai filosofi-filosofi dalam dunia investasi. Dalam buku ini juga ditegaskan mengenai pentingnya menganalisa suatu saham sebelum membelinya.
Jadi, buku ini sangat cocok bagi Anda yang masih pemula dalam hal ini.
4. Investory
Rekomendasi selanjutnya terkait buku untuk belajar investasi saham adalah Investory. Rekomendasi buku belajar saham yang satu ini ditulis oleh Andhika Diskartes.
Buku ini berisikan tentang teori-teori yang mengupas segala hal yang berkaitan dengan investasi saham.
Anda tak perlu khawatir, karena buku ini menggunakan gaya bahasa yang ringan dan mudah dimengerti. Sehingga buku ini bisa menjadi panduan saham yang banyak diminati oleh para investor pemula.
5. Jeli Investasi Saham
Buku belajar saham pemula bahasa Indnesia yang bisa Anda gunakan sebagai panduan belajar investasi adalah Jeli Investasi Saham ala Warren Buffet yang ditulis oleh Budi Rahardjo.
Di dalam buku ini diceritakan mengenai kisah perjalanan Warren Buffert yang berkecimpung di dunia pasar saham.
Warren Buffet merupakan salah satu orang terkaya di dunia yang kebanyakan berasal dari investasi saham. Analisa dan prediksi saham yang sering dikeluarkan oleh Warren Buffert sangat ditunggu-tunggu oleh para investor.
Nah, demikian informasi mengenai rekomendasi buku investasi saham yang bisa Anda ketahui. Semoga uraian ini bisa membantu Anda untuk lebih mudah belajar investasi saham.
Daftar Isi